Perkembangan Bahasa Inggris dari Bahasa Jerman (Part 4)

Hello Freunde, sebagai yang terakhir dari seri sejarah perkembangan Bahasa Inggris, kita akan melihat faktor-faktor apa saja yang menandai (Late) Modern English seperti yang kita kenal sekarang ini.

(Late) Modern English (sekitar abad ke-18 sampai sekarang)

Dari segi pelafalan, gramatik dan penulisan tidak terjadi perubahan signifikan dari Early Modern English, tetapi dari segi kosakata, (Late) Modern English mengalami penambahan yang cukup berarti yang disebabkan oleh setidaknya dua faktor besar dalam sejarah zaman itu, yaitu Revolusi Industri dan kebangkitan Kerajaan Inggris.

Cukup banyak dari inovasi dan penemuan di akhir abad ke-18 dan awal abad ke-19 yang berasal dari Britania seperti mesin uap (James Watt, Skotlandia), perkembangan material, teknik dan peralatan baru dalam bidang industri manufacturing dan penemuan alat-alat transportasi baru, seiring juga dengan berkembangnya Amerika Serikat, banyak penemuan masa ini di sana ditulis dan disebarkan dalam Bahasa Inggris.

Munculnya benda-benda dan konsep-konsep baru dalam perkembangan industri dan ilmu pengetahuan tersebut mendorong perlunya neologisme untuk menggambarkan hal-hal itu, termasuk penggunaan kembali istilah-istilah dengan dasar bahasa klasik seperti Latin dan Yunani.

Kolonialisme dari British Empire sudah dimulai sejak abad ke-16 tetapi mendapatkan momentumnya antara abad ke-18 dan ke-20 di mana kebanyakan pengguna Bahasa Inggris berada di luar kepulauan Britania dan Inggris menguasai hampir seperempat dari wilayah daratan dunia, mulai dari Kanada, Australia, India, Karibik, Mesir, Afrika Selatan, Singapore etc.

Kolonialisme juga memunculkan fenomena dua arah, di mana tidak hanya ada penyebaran Bahasa Inggris di wilayah-wilayah koloni tetapi juga penyerapan kata-kata dari bahasa-bahasa daerah koloni ke dalam Bahasa Inggris, seperti pyjamas dan shampoo dari India, boomerang dan kangaroo dari Australia dan lainnya.

Untuk seri sejarah Bahasa Inggris saya tutup sampai di sini dahulu, untuk tulisan selanjutnya saya akan kembali ke Bahasa Jerman dan mengapa menguasainya merupakan advantage untuk masa ini dan ke depannya. Bis zum nächsten Mal… !


Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *